Upacara Peringatan HUT ke-63 Pramuka di SMA Negeri 2 Jongkong

Jongkong, 16 Agustus 2024 - SMA Negeri 2 Jongkong menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Pramuka pada Jumat, 16 Agustus 2024. Upacara ini dihadiri oleh tamu ambalan dan anggota ambalan Gugus Depan Jaka Tarub -Nawang Wulan Pangkalan SMA Negeri 2 Jongkong.

Bapak Tarmizi, S.Pd, selaku Pembina Upacara sekaligus Mabigus Gudep dan Kepala SMA Negeri 2 Jongkong, menyampaikan amanat dengan tema "Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI". Dalam amanatnya, beliau menekankan bahwa Pramuka harus mampu mencerminkan dan menerapkan lima butir Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, terutama selama menempuh pendidikan di sekolah. Beliau juga menambahkan bahwa ambalan Gugus Depan Jaka Tarub - Nawang Wulan harus menjadi teladan bagi siswa lainnya, sehingga jiwa Pancasila bukan sekadar slogan, melainkan benar-benar melekat dan dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari.

Upacara ini dipimpin oleh Ahmad Jefri Firdaus sebagai Pradana, dengan Ahmad Dani sebagai pengibar bendera. Teks susunan upacara dibacakan oleh Julia, Tri Satya oleh Reni, Dasa Darma oleh Hesti, dan teks Pancasila oleh Haji Muhammad Ridwan. Dirijen upacara adalah Dewi.

Acara puncak upacara ditandai dengan pemotongan kue oleh Bapak Tarmizi, S.Pd, yang kemudian diserahkan kepada Ketua Pembina Gugus Depan Jaka Tarub - Nawang Wulan, Bapak Hartoni, S.H.

Upacara peringatan HUT ke-63 Pramuka ini berlangsung khidmat dan penuh semangat, mencerminkan nilai-nilai Pancasila yang diharapkan dapat terus diterapkan oleh seluruh anggota Pramuka di SMA Negeri 2 Jongkong.